Rabu, 01 Mei 2019

The Long Night


Jargon House Stark : Winter Is coming akhirnya benar-benar tiba
Winter Is Here !!!!

Bagi para penggemar serial TV terlaris di channel HBO sudah tak asing lagi dengan Game of Thrones.

Game of Thrones adl sebuah drama action kolosal yg mengisahkan perebutan kekuasaan.
Tayangan yg begitu populer di amerika ini sudah berjalan di season ke 8 episode ke 3.

Dan begini garis besar kisahnya

Batlle of Winterfell - GoTs8e3

Adalah perang antara yg hidup dan mati.
Gabungan beberapa House utara, kaum wilding dan Koalisi Mother of Dragon alias Daenerys Targeryen melawan The Night King and Army of the dead alias White Walkers!
Bagi yg sudah menonton sudah pulihkah dari serangan asma mendadak gegara Long Night kemarin? Apa pendapat kalian tentang beberapa scene menarik yang kita lihat waktu itu:

1. Pembukaan
Film belum lagi mulai, sesak napas saya sudah. Apalagi di awal, sampai menit ke sekian memang nir dialog, cuma hening, tegang. Mencekam.

2. Kembalinya Melisandre
Sesudah membenci dia sepenuh hati karena membakar hidup-hidup Princess Shireen yang manis itu, kali ini kita semua terpaksa mengakui bahwa kita lega dia datang.
Bahwa kita butuh sentuhan magic untuk punya harapan dalam perang.
Adegan jampi-jampi ke senjata Dothraki itu SUPER COOL!
Bahkan para Penunggang Kuda saja langsung terbakar gairah tempur!

3. Tapi lalu...gairah musnah, sedih dan nuansa horor datang ketika Dothraki nan perkasa redup dalam beberapa detik saja.
Bikin langsung ilang nyali.
Jadi mikir gini apakah strategi menempatkan Dothraki sebagai tumbal pertama bagus? Karena toh bagaimanapun mereka petarung terbuka?
Karena toh strateginya memang cuma memperlambat NK mencapai Bran? Ataukah kalian pikir mereka seharusnya menunggu sampai para White Walkers cukup jelas dalam jarak pandang? Dan bahwa terbantainya mereka cuma aksi bunuh diri yang konyol?

4. Daenerys murka.
Melihat Dothraki diratakan sekerjapan mata, Daenerys langsung naik naga dan mulai menyerang juga.
This is the Daenerys we all love to see. In action. Tapi apakah dia 'kesusu'?
Ataukah tindakannya membantu situasi pihak Winterfell saat itu? What do you think? Mengenai Jon.... saya no comment 🤣

5. Sansa diperintah bergabung ke ruang bawah tanah.
Arya menggunakan kalimat abangnya untuk memberi petunjuk cara penggunaan dagger pada Sansa, lumayan memberi kita-kita kesempatan bernapas sebentar di sela senyum kenangan bahagia, ”Stick them with the pointy end.”

6. Tyrion loosing himself
Bahkan pria secerdas Tyrion pun bisa kehilangan kendali diri sesekali.
Membaca air muka Sansa sewaktu tiba di ruang bawah tanah, mendengar dentuman dan teriakan dari arena pertempuran, Tyrion menenggelamkan kepanikannya dengan terus minum dan minum, tiap orang ada kelebihan dan kekurangan. Bahwa tiap orang punya porsi untuk melakukan sesuatu sesuai kemampuan.
Dalam kasus mereka, sebagai yang tidak memiliki kemampuan tempur, yang bisa mereka lakukan memang hanya bersembunyi, daripada jadi beban di lapangan.
Sesuatu yang tidak dipikirkan secara matang oleh Samwell Tarly hingga harus dibayar dengan kehilangan Edd.
Saya masih tidak mengerti bagaimana Sam bisa selamat, sementara banyak petarung hebat lain kewalahan bahkan gugur dalam perlawanan.

7. The Hound melawan trauma.
Dan The Hound dengan kasih sayang terselubungnya terhadap Arya.
Di sini lagi-lagi ditampilkan kompleksitas jiwa manusia, di balik keberingasan pembawaan Sandor Clegane, Si Anjing, sebenarnya dia masih manusia biasa yang punya ketakutan dan bisa mengasihi juga. Paling tidak, ada satu orang yang tidak terkecoh dengan mulut kasarnya yang biasa. Terima kasih, Beric Dondarion. Beristirahatlah dalam damai sekarang. We owe you.

8. Kematian Lyanna Mormont
Heartbreaking 😭 Kekontrasan ukuran tubuh gadis kecil dengan nyali segede gunung, teremuk dalam genggaman White Walker Raksasa, akan jadi salah satu scene ikonik sepanjang masa.
Tentu saja scene itu dibuat demi kepentingan sinematik, tapi The Little Bear memang layak mendapatkan penutupan sensasional
Lyanna Mormont sudah saya anugerahi penghargaan saya yang setinggi-tingginya sejak kemunculan pertama sampai akhir hayatnya 🙏

9. Kematian Ser Jorah. Setia Sampai Mati.
Jorah benar-benar membuktikan cintanya pada Sang Khaleesi sampai titik darah penghabisan. Tangisan Daenerys terdengar begitu menyayat hati demi kehilangan salah satu orang terbaiknya.

10. Penebusan Theon.
Scene ini luar biasa indah bagi saya pribadi
Sesudah penjaganya mati satu persatu, menyadari bahwa takdirnya tak terelakkan, Bran berterimakasih pada Theon dan memberinya 'pelepasan' atas dosanya yang dulu, "Kau orang baik, Terima kasih."
Theon dimaafkan, Theon diakui sebagai bagian dari mereka, The Starks, The North, Ini rumahnya
Tempat dia dibesarkan, memiliki saudara dan keluarga, tempat yang pernah dihancurkannya dan kini dibelanya.
Di sinilah seharusnya tempat dia menutup kisah. Maka Theon maju menerjang akhir dengan segenap daya juangnya yang tersisa.

11. Lalu... di saat kita semua sudah putus asa, lemas kehabisan napas, tinggal sedikit lagi akan jatuh dalam kondisi depresi!
Jeng jeng cling jeb
Night King tamat dibunuh Arya!!
Sesuatu yg tidak pernah kita duga!
Kalian percaya ini akhirnya? Masih ada tiga episode lagi.
Yakinkah kalian Long Night kelar dalam satu malam? Akankah pertempuran melawan Cersei memakan waktu lebih?  Namun bagaimanapun  trik oper pisau itu, flashback duelnya dengan Brienne dulu memang keren.

12. The Red Woman menuntaskan kewajiban. Semua ramalan sudah disampaikan. Semua petunjuk sudah diterjemahkan.
Beberapa kesalahan mengerikan sudah dilakukan, tapi tunai dibayarnya dengan aksi bakar parit dengan mantra (yang mayan buat nerangin film juga hehe) dan dengan mengingatkan Arya tentang takdirnya menutup Brown Eyes, Green Eyes dan Blue Eyes. Farewell my lady.

Sebenarnya masih banyak yg ingin saya bahas, termasuk para lakon yg gugur di pertempuran akbar ini, tp mengingat film masih sisa 3 episode rasanya terlalu terburu buru jika menyelesaikannya sampai disini
Sampai jumpa di episode akhir season final nanti

Valar morgulis

DATANG PAS BUTUHNYA DOANG

Sedikit meluapkan tentang apa yg sudah lama saya resahkan. Menyoal relasi antara manusia dengan manusia Tentang realitas yang banyak terj...